Rujukan Sebelum Membeli

Nih, 4 Cara Mengetahui Password WiFi di Laptop dan HP!

Ada beberapa permasalahan terkait WiFi yang sering terjadi, dan mungkin juga yang kamu alami, yaitu lupa password. Padahal, kamu perlu memberikan password itu ke orang lain. Nah, tak perlu khawatir, berikut ini akan dijelaskan cara mengetahui password WiFi baik melalui laptop maupun HP.

Jika kamu sudah tersambung dengan WiFi tersebut beberapa lama, maka wajar saja jika kamu lupa passwordnya. Karena jika sudah pernah tersambung, maka ketika kamu menghidupkan jaringan WiFi, kamu akan tersambung secara otomatis tanpa mengulang password.

Sayangnya, orang lain yang belum pernah tersambung tentu tak akan bisa mengakses jaringan WiFi tersebut tanpa password. Maka dari itu, berikut ini akan dijelaskan beberapa cara mudah yang bisa kamu ikuti untuk tahu passwordnya saat kamu lupa.

Beberapa Cara Mengetahui Password WiFi dengan Mudah

1. Menggunakan Laptop Melalui Control Panel

Cara mengetahui password WiFi menggunakan laptop yang pertama adalah melalui control panel. Letak control panel ada di pada bagian start. Berikut ini akan dijelaskan secara lebih rinci langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Bukalah Control Panel dengan mengklik Start
  • Pilihlah menu Network and Internet pada menu-menu yang tampil di jendela Control Panel

  • Setelah muncul menu kembali, pilihlah Network and Sharing Center
  • Pilihlah Manage Wireless Networks yang ada di kotak bagian kiri
  • Jika sudah, maka akan mucul nama-nama jaringan WiFi yang pernah kamu pakai. Pilihlah salah satu yang passwordnya ingin kamu liat.

  • Jika sudah, pada menu security, beri centang pada kotak Show Characters

  • Passwordnya pun akan muncul.

2. Menggunakan Laptop Melalui Panel System Tray

Cara yang kedua masih menggunakan laptop, namun melalui Panel System Tray. Caranya juga cukup mudah, pertama adalah dengan membuka Open Network and Sharing Center pada sisi pojok kanan bawah layar laptopmu.

Setelah muncul jendelanya, klik saja nama WiFi yang sedang digunakan, untuk melihat status WiFinya. Lalu pilih Wireless Network Properties, kemudian klik security. Selanjutnya klik kotak di bawah Network security Key, password WiFi pun akan terlihat di sana.

Cara yang kedua ini memang hampir sama dengan cara pertama. Bedanya, kamu bisa mengakses Panel system Tray melalui pojok kanan bawah, tanpa perlu membuka terlebih dahulu Control Panel dengan langkah-langkah selanjutnya seperti yang sudah dijelaskan di nomor satu.

3. Menggunakan HP dengan WiFi Warden

Cara mengetahui password WiFi menggunakan Android atau HP, pertama-tama kamu harus mengdownlod dan menginstal dulu WiFi Warden. Kamu bisa mendonwnloadnya di Play Store. Jika sudah terpasang, kamu bisa membuka aplikasi tersebut, lalu ikuti langkah berikut:

  • Setelah membuka, pilihlah nama WiFi yang ingin diketahui passwordnya
  • Pilihlah dan klik kata Connect

  • Kemudian pada tampilan berikutnya, pilihlah menu yang kedua, yaitu Connect using WPS
  • Tampilan Connect using WPS pun akan muncul disertai tiga pilihan lanjutan. Pilihlah yang paling kanan, yaitu Calculate.

  • Lalu pilih salah satu PIN, dan klik “try one….” yang ada di pojok kanan bawah layar android.
  • Tunggu saja hingga proses selesai dan muncul kata “you are connceted”.

4. Menggunakan HP melalui WiFi Recovery

Cara kedua dengan HP adalah menggunakan aplikasi WIFI Password Recovery. Download dan instal aplikasi tersebut, lalu buka. Jika sudah dibuka, akan muncul privacy guard, dan pilihlah “Allow”. Setelahnya akan muncul secara otomatis list jaringan WiFi yang sudah terhubung.


Jika kamu mengklik ikon mata di bagian atas, maka setiap jaringan WiFi akan menampilkan password di setiap jaringan. Setelah semua passwordnya muncul, maka kamu bisa mengetahui password jaringan WiFi yang tadinya kamu lupakan.

Nah, setelah mengetahui passwordnya, kamu pun bisa menggunakannya di perangkat lain, atau membagikannya ke orang lain. Passwordnya ini juga bisa dibagikan melalui beberapa cara, bisa melalui email, SMS, ataupun dengan QR code.

Lihat juga: Cara Mengirim File Berukuran Besar Jarak Jauh Via Internet

Penutup

Nah, mudah bukan cara mengetahui password WiFi menggunakan laptop dan HP. Langkah-langkah di atas bisa kamu pakai jika sewaktu-waktu kamu lupa dengan password WiFi-nya. Langkah mudah tersebut tentunya juga bisa kamu lakukan sendiri tanpa membutuhkan bantuan dari orang lain.

Tentang Penulis

Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi, saat ini menjadi Co-founder di YATEKNO.