Rujukan Sebelum Membeli

9 Aplikasi Android Pencari Lowongan Kerja Terbaik di Indonesia

Seiring perkembangan zaman, teknologi saat ini memang berkembang sangat pesat. Jika dulu saat orang ingin mencari kerja harus pergi sambil menenteng-nenteng berkas lamaran kerja dan menyerahkan ke perusahaan yang belum tentu diterima, sekarang sudah berbeda.

Ya, kita tahu saat ini sudah banyak sekali situs penyedia info lowongan kerja. Kamu bisa mengakses situs tersebut dan mencari pekerjaan impian. Bahkan, beberapa situs lowongan kerja tersebut juga menyediakan versi aplikasi untuk bisa diakses melalui smartphone yang biasa kita bawa ke mana saja.

Jangan salah, walaupun berupa aplikasi, bukan berarti akses kamu menjadi terbatas. Kamu tetap bisa melakukan semua hal-hal penting. Nah, di sini YaTekno hadir untuk memperkenalkan kepadamu 9 aplikasi android pencari lowongan kerja terbaik yang bisa kamu pilih. Apa saja?

1). Jora Job Search

Jora Job Search

Jora adalah aplikasi yang dapat menampilkan puluhan ribu lowongan kerja dari berbagai situs lowongan kerja resmi, perusahaan, dan agen rekrutmen yang ada di Indonesia.

Dengan menggunakan aplikasi Jora, kamu tak perlu lagi mengunjungi satu-persatu situs lowongan kerja terbesar seperti JoobStreet dan JobsDB Indonesia karena lowongan kerja yang ada dalam situs tersebut akan muncul dalam aplikasi Jora.

Untuk memudahkan pengguna, aplikasi ini menyediakan beberapa fitur seperti fitur pencarian untuk mencari lowongan kerja berdasarkan nama pekerjaan atau perusahaan, berdasarkan kota atau provinsi. Selain itu, kamu juga bisa mencari lowongan kerja yang ada berdasarkan full time, part time, magang, dan sebagainya.

2). JobStreet

JobStreet
Sebagai job seekers, pastinya kamu sudah tidak asing lagi kan dengan situs JobStreet.co.id? Situs JobStreet.co.id sendiri merupakan bagian dari JobStreet.com yang didirikan di Malaysia. Nah, kabar baiknya pihak pengembang juga telah membuat versi aplikasi untuk situs tersebut, jadi kamu bisa mengakses situs tersebut dengan mudah melalui smartphone.

Aplikasi ini menyediakan ratusan ribu lowongan kerja dari perusahaan yang ada di Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina, dan Vietnam. Tak kalah dengan Jora, aplikasi ini juga memiliki sejumlah fitur menarik, yakni seperti notifikasi yang memberikan info lowongan kerja terbaru dan mencari pekerjaan yang sesuai dengan lokasi dan gaji yang diinginkan.

Bukan hanya itu, kamu juga bisa membuat dan memperbarui resume dan lalu melamar pekerjaan yang diinginkan dengan cepat. Bahkan, ketika ada perusahaan yang menghubungimu untuk wawancara, kamu bisa memberikan tanggapan dengan cepat.

3). LinkedIn Job Search

LinkedIn Job Search
Dari namanya, mungkin kamu teringat dengan LinkedIn yang merupakan situs media sosial untuk membangun jaringan kerja. Tapi LinkedIn Job Search ini berbeda, aplikasi ini lebih dikhususkan bagi kamu yang ingin mencari pekerjaan.

Sama dengan aplikasi sejenis lainnya, didalamnya dibekali beberapa fitur yakni fitur pencarian berdasarkan (lokasi, tanggal posting lowongan, dan perusahaan), mendapatkan saran lowongan kerja yang sesuai secara otomatis, melamar pekerjaan dengan profil LinkedIn dengan mudah, dan sebagainya.

4). Indeed Job Search

Indeed Job Search
Sebagai salah situs lowongan kerja terpercaya, Indeed juga menyajikan versi aplikasi agar pengguna bisa lebih mudah mengaksesnya melalui ponsel Android. Database Indeed berisikan puluhan juta lowongan kerja. Kamu bisa menemukan lowongan kerja dari berbagai negara termasuk Indonesia.

Fitur-fitur unggulan yang bisa kamu nikmati yakni mencari lowongan di kota terdekatmu menggunakan GPS, sortir lowongan kerja yang sesuai dengan kriteriamu, cari menurut (jabatan, perusahaan, lokasi, dan lowongan dengan tanggal terbaru), cari berdasarkan durasi pekerjaan, apakah itu (full time, part time, magang, dan sebagainya).

Bukan hanya itu, setelah membuat CV dan menggunakannya untuk melamar, kamu juga bisa memantau berapa banyak perusahaan yang melihat CV kamu.

5). jobsDB Job Search

jobsDB Job Search
Tak kalah dengan JobStreet dan Indeed, jobsDB juga termasuk situs lowongan kerja terpercaya di Indonesia. Aplikasi jobsDB menampung lebih dari 120 ribu lowongan kerja setiap bulannya. Di sini kamu dapat membuat profil dan resume untuk memperkenalkan beberapa keahlianmu kepada perusahaan.

Selain adanya beberapa fitur umum seperti aplikasi sejenis lainnya, aplikasi jobsDB mempunyai fitur job alert yang berfungsi untuk mendapatkan notifikasi info lowongan kerja yang sesuai dengan kriteria di dalam profil dan CV.

6). Find job offers – Trovit Jobs

Find job offers - Trovit Jobs
Selanjutnya ada Trovit Jobs yang mungkin kamu masih asing dengan namanya. Aplikasi ini bisa dibilang mirip seperti aplikasi Jora, di mana terdapat ribuan situs lowongan pekerjaan yang dimuat dalam aplikasi ini. Jadi, hanya dengan aplikasi ini kamu akan menemukan lowongan pekerjaan yang sesuai tanpa harus mencarinya di situs-situs lain.

Sama seperti aplikasi sejenis lainnya, aplikasi ini juga menyajikan fitur memilih lowongan pekerjaan berdasarkan kota, tanggal postingan lowongan, jam kerja, pengalaman kerja, gaji, dan lain sebagainya.

Tidak lupa dengan fitur penting seperti menyimpan lowongan kerja yang menarik agar kamu tidak lupa dan pemberitahuan ketika ada lowongan kerja terbaru yang sesuai dengan kriteria atau keahlianmu.

7). Job Search, Salaries & Reviews

Job Search, Salaries & Reviews
Aplikasi ini bisa dibilang unik jika dibandingkan aplikasi sejenis lainnya. Mengapa? Karena terdapat ulasan dari karyawan di perusahaan yang sedang menyediakan lowongan kerja tersebut.

Ulasannya juga beragam, seperti lingkungan kerja dan budaya di perusahaan. Bahkan, kamu bisa mendapatkan opini dari karyawan tentang perusahaan tempat ia bekerja dan juga membaca ulasan dari pelamar yang pernah mengikuti wawancara kerja.

Layaknya aplikasi pencari lowongan kerja pada umumnya, ada juga fitur-fitur yang membantu pengguna untuk mencari pekerjaan seperti misalnya fitur pencarian.

8). Job Search

Job Search
Aplikasi job search dari neuvoo ini sama seperti aplikasi lainnya. Pengguna bisa melakukan pencarian pekerjaan dengan mudah menggunakan fitur pencarian berdasarkan lokasi, profesi, lowongan kerja terbaru dari beberapa waktu terakhir, mendapatkan pemberitahuan ke email jika ada info lowongan yang sesuai kriteria, dan lain sebagainya.

9). CV-Library Job Search

CV-Library Job Search
Satu lagi aplikasi job search yang mungkin menjadi pilihanmu, dia adalah CV-Library. Aplikasi android ini memuat lebih dari 140 ribu pekerjaan dari berbagai perusahaan, profesi, lokasi, dan sebagainya.

Fitur-fitur unggulan yang terdapat dalam aplikasi ini yakni; Job Alerts untuk mendapatkan pemberitahuan jika ada info lowongan terbaru yang diinginkan, meng-upload CV, membuat profil pribadi yang berisikan keahlianmu, menyimpan lowongan pekerjaan, dan beberapa fitur umum lainnya.

Itulah dia 9 pilihan aplikasi android pencari lowongan kerja terbaik yang memuat info-info lowongan dari perusahaan yang ada di Indonesia. Silakan pilih dan gunakan yang menurutmu paling baik. Semoga cepat mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengna impianmu, ya!

Tentang Penulis

Fokus pada Strategi Digital untuk mengembangkan YaTekno. Kamu bisa Follow saya di Instagram