Rujukan Sebelum Membeli

Rekomendasi Kulkas Polytron 1 Pintu Kecil Terbaru (2024)

Sebagai merk terkemuka di Indonesia, Polytron menghadirkan berbagai produk elektronik dengan kualitas terbaik. Salah satu produk yang banyak dibeli yaitu kulkas Polytron 1 pintu kecil dengan berbagai desain dan kelebihannya.

Pembawaan kulkas yang 1 pintu dengan ukuran tidak terlalu besar, membuat penggunanya lebih mudah dalam meletakkan kulkas pada tempat yang tidak terlalu besar, seperti kosan atau apartemen.

Nah, untuk membantu kamu menemukan kulkas dengan kriteria tersebut, berikut ini sudah kami siapkan kulkas Polytron 1 pintu kecil beserta harga dan kelebihannya.

5 Rekomendasi Kulkas Polytron 1 Pintu Kecil Terbaru 2024

1. Polytron PRB 159

Harga Rp 1,5 Jutaan
BELI DI SHOPEE >> BELI DI TOKOPEDIA >> BELI DI LAZADA >>

Polytron PRB 159 menawarkan kapasitas 150 liter yang cocok untuk ruangan tidak terlalu besar. Kulkas dengan desain bunga yang begitu cantik ini bisa memperindah tampilan rumah, kosan, atau apartemen kamu.

Dengan harga jual yang masih bersahabat, kulkas ini juga dibekali dengan teknologi Direct Cooling guna mendinginkan kulkas dengan cepat dan merata. Untuk sisi raknya sudah membawa kaca Tempered Glass yang kuat untuk menahan berbagai makanan di atasnya.

Secara keseluruhan, kulkas ini memiliki ukuran 513 x 530 x 1100 mm dengan daya sebesar 65 watt. Polytron juga memberikan garansi 1 tahun Spareparts dan 5 tahun Kompresor.

Lihat juga: Daftar Kulkas AQUA 1 Pintu Kecil

2. Polytron PRB 157LB

Harga Rp 1,6 Jutaan
BELI DI SHOPEE >> BELI DI TOKOPEDIA >> BELI DI LAZADA >>

Polytron PRB 157LB juga termasuk kulkas Polytron 1 pintu kecil yang menarik untuk kamu pinang. Kulkas ini membawa suguhan printing bunga dengan warna vivid yang memancarkan keindahan.

Dengan muatan 150 liter kamu bisa menyimpan banyak hal dengan baik, seperti sayuran, buah-buahan, dan lain sebagainya. Kulkas dengan bahan Premium Metal Door ini juga dilengkapi Freezer berukuran jumbo untuk menaruh makanan frozen.

Untuk konsumsi dayanya juga terbilang hemat, sebab hanya memakan daya 75 watt saja. Berminat untuk memilikinya?

Lihat juga: Rekomendasi Merk Kulkas 2 Pintu

3. Polytron PRA 17Z

Harga Rp 1,7 Jutaan
BELI DI SHOPEE >> BELI DI TOKOPEDIA >> BELI DI LAZADA >>

Kalau kamu kurang suka dengan motif dari kulkas Polytron 1 liter kecil sebelumnya, kulkas yang satu ini mungkin menarik perhatianmu. Suguhan warna yang kalem namun elegan ditawarkan dengan kapasitas 170 liter.

Kulkas ini juga membawa kelebihan lain, seperti Tempered Glass Door, Jumbo Freezer, dan konsumsi daya yang hanay 75 watt saja.

Lihat juga: Rekomendasi Merk Kulkas Mini Portable

4. Polytron PRA 17

Harga Rp 1,7 Jutaan
BELI DI SHOPEE >> BELI DI TOKOPEDIA >> BELI DI LAZADA >>

Polytron PRA 17 memiliki Tempered Glass Rack yang bisa menampung beban hingga 160 Kg. Pintu kulkasnya juga ditawarkan dalam warna dan motif yang cantik. Pada bagian dalamnya juga sudah dilengkapi lampu LED yang hemat listrik dan terang.

Kulkas dengan kapasitas 170 liter ini memiliki dimensi 577 x 545 x 1110 mm, dimana kamu bisa meletakkannya pada sudut ruangan dan tidak memakan terlalu banyak tempat. Dan dengan berat produk 35 Kg, kulkas ini memakan konsumsi daya 80 watt.

5. Polytron PRB 187LB

Harga Rp 1,8 Jutaan
BELI DI SHOPEE >> BELI DI TOKOPEDIA >> BELI DI LAZADA >>

Agak lebih besar dari deretan kulkas di atas, Polytron PRB 187LB menawarkan kapasitas 180 liter yang lebih nyaman dan leluasa untuk menyimpan apapun di dalamnya. Kulkas 1 pintu terbaik ini juga membawa pintu metal yang elegan dengan printing bunga.

Tidak lupa juga, Polytron memberikan garansi 5 tahun untuk Kompresor sehingga membuat pengguna lebih aman selama pemakaian berlangsung. Kalau tertarik, kulkas ini bisa didapat dengan harga di bawah 2 juta.

Lihat juga: Daftar Kulkas 1 Pintu Kecil (dari Berbagai Merk)

Penutup

Masing-masing kulkas Polytron 1 pintu kecil di atas memiliki kelebihannya tersendiri. Kamu tentu hanya perlu menyesuaikan dengan selera dan juga budget yang ada. Jadi, kamu berencana untuk menggondol yang mana?

Tentang Penulis

Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi, saat ini menjadi Co-founder di YATEKNO.