Dengan mengabadikan sebuah momen menggunakan kamera membuat foto-fotomu bersama keluarga atau orang tersayang menjadi lebih berkesan.
Selain bisa menghasilkan kualitas gambar atau foto jadi lebih jernih dengan menggunakan kamera juga akan lebih efisien, lho. Apalagi buat kamu yang ingin memulai membuat vlog, tentunya kamera akan sangat dibutuhkan.
Buat kamu seorang vlogger pemula pasti bingung kan merk kamera apa saja yang bagus untuk vlogger? Mau beli dengan harga murah tapi kamu pasti khawatir dengan kualitasnya.
Nah, daripada bingung mending simak yuk 5 merk kamera vlog dengan kualitas bagus untuk pemula berikut ini.
5 Kamera Vlog Murah Terbaik
1. Canon EOS M10

- Harga: Rp 4,9 Jutaan
Kamera Canon EOS M10 sudah dibekali teknologi CMPS-AF II dengan autofocus yang akurat serta mampu mengambil foto dengan kecepatan lebih tinggi.
Canon EOS diperkuat dengan lensa kamera beresolusi 18MP ditambah sensor CMOS. Dan juga dilengkapi fasilitas ISO 100-25600. Kamera ini sudah dilengkapi layar LCD sentuh serta dapat diputar hingga 180 derajat menghadap si pengguna.
Dengan fitur tersebut akan memudahkan-mu untuk mengambil video. Apalagi ditambah dengan desain yang mungil sehingga nyaman dibawa kemana saja. Sehingga merk kamera canon untuk vlog ini sangat cocok buat kamu yang seorang vlogger pemula.
2. Fujifilm X-A3

- Harga: Rp 5 Jutaan
Kamera ini merupakan kamera mirrorless terbaru dari Fujifilm. Fujifilm X A3 mempunyai desain yang simpel serta pas dipegang saat melakukan foto atau video selfie. Kamera ini sudah menggunakan layar touchscreen dengan ukuran 3 inch.
Layarnya pun dapat dilipat sehingga memudahkan kamu mengambil foto atau video dalam keadaan posisi selfie. Lensanya juga sudah memakai FUJINON XC 16-50 – 5,6 dan memiliki kemampuan memotret macro paling baik. Kerennya lagi, kamera ini sudah diperkuat dengan sensor APS C beresolusi 24,4MP.
3. Samsung NX3000

Harga: Rp 6 Jutaan
Samsung tidak mau ketinggalan untuk menghadirkan produk kamera mirrorless untuk kebutuhan selfie sekaligus ngevlog. Samsung NX3000 sudah dilengkapi dengan layar sentuh beresolusi 320 x 480 m pixel.
Yang kerennya lagi, saat kamera dalam keadaan mati layarnya dapat dilipat atau diputar ke atas sehingga kamera ini akan hidup secara otomatis. Kamera besutan Samsung ini sudah memiliki lensa berkemampuan 16 sampai 50mm OIS power zoom.
Samsung NX3000 juga dapat mendukung sensitivitas cahaya antara ISO 100 dan 25.600. Selain itu, kamera ini juga memiliki kemampuan shutter speeds sampai ¼,00 detik dan shooting hingga 5 frames per detik. Kamera Samsung NX3000 sudah dilengkapi WiFi dan NFC sehingga kamu bisa mentransfer foto atau video ke perangkat akan lebih mudah.
4. Sony A5100

Harga: Rp 5,5 Juta
Sony juga tidak akan mau kalah untuk memproduksi kamera mirrorless yang cocok untuk ngevlog serta selfie. Kamera ini sudah dilengkapi lensa kit hingga 50mm.
Tidak hanya itu, Sony A5100 sudah memiliki sensor APS C EXMOR CMOS berkualitas tinggi dengan resolusi 24MP. Sensornya juga sudah menggunakan prosesor BIONZ X yang bisa mengambil gambar atau video dengan cepat.
LCD kamera ini berukuran 3 inch yang dapat dilipat secara 180 derajat disaat untuk mengambil video atau foto selfie. Kerennya lagi sudah dilengkapi resolusi HD akan lebih nyaman saat mengambil foto gambar. Dan tidak lupa kamera ini sudah dilengkapi Wifi, USB port dan NFC.
5. Nikon 1 J5

Harga: Rp 4,3 Jutaan
Kamera mirrorles Nikon ini memang diproduksi khusus untuk kebutuhan selfie dan ngevlog. dengan mempunyai layar yang bisa dilipat akan mempermudahkan penggunanya saat melakukan pengambilan video atau foto selfie. Layarnya juga bisa dilipat ke atas sampai 180 derajat.
Nikon 1 J5 sudah dibekali dengan sensor 20 Mpix serta dapat merekam video hingga 4K meski kecepatannya 15 FPS. Desainnya juga sangat mungil serta gampang dibawa kemana mana.
Lihat juga: Pilihan Kamera DSLR Video Murah – Mulai 8 Jutaan
Penutup
Itulah beberapa rekomendasi kamera yang cocok untuk seorang vlogger pemula. Semoga apa yang kami ulas di dalam artikel ini bermanfaat bagi kamu ya!