Dewasa ini, smartphone tidak hanya digunakan oleh orang dewasa saja, anak-anak juga sudah banyak yang menggunakannya untuk kebutuhan berkomunikasi dengan orang tua. Untuk para anak-anak, HP dengan harga terjangkau merupakan pilihan yang tepat.
Dengan membelikan mereka HP kelas bawah yang memiliki spek biasa saja, tentunya akan meminimalisir penggunaan HP dalam jangka waktu lama. Terlebih, rasa khawatir juga tidak terlalu tinggi jika memberikan anak-anak HP yang murah.
Nah, buat kamu yang berencana untuk membelikan mereka HP, rekomendasi HP anak SD berikut ini bisa jadi pertimbangan.
10 HP untuk Anak SD Murah Terbaik 2025
DAFTAR REKOMENDASI
1. Evercoss Xtream 1 Mini

- Layar: 4 inches, 800 x 480 piksel
- CPU: Quad-core 1.4 GHz
- Memori Internal: 4GB, 512MB RAM
- Kamera Belakang: 5 MP + Flash
- Kamera Depan: 2 MP + Flash
- OS & Baterai: Android 8.1 (Oreo), 1500 mAh
Meski dibanderol dengan harga terjangkau, Evercoss Xtream 1 Mini menawarkan spek yang cukup lumayan. Terlebih, sang vendor juga memberikan paket bundling kartu XL yang bisa dinikmati untuk menikmati layanan YouTube selama 1 Tahun.
Terlepas dari daya pikat tersebut, HP yang sudah mengandalkan jaringan 4G LTE ini juga sudah didukung dengan fitur Smart Gesture Access. Fungsinya yaitu untuk membantu kamu masuk ke aplikasi hanya dengan membuat sebuah gerakan (gesture).
Kapasitas memori internal yang ditawarkan oleh Evercoss Xtream 1 Mini ini memang tergolong kecil. Tapi jangan khawatir, kamu bisa memperbesar storage-nya dengan memanfaatkan microSD degan kapasitas maksimum hingga 32GB.
Lihat juga: Daftar HP Anak SMP
2. Evercoss Xtream 1 Pro

- Layar: IPS LCD 5.0 Inches, 480 x 854 pixels
- Chipset: Speadtrum SC9850K
- GPU: Mali-T820MP2
- Memori Internal: 8 GB, 1 GB RAM
- Kamera Belakang: 5 MP
- Kamera Depan: 2 MP
- OS & Baterai: Android 7.1 (Nougat), 2100 mAh
Rekomendasi HP anak SD terbaik berikutnya adalah Xtream 1 Pro yang juga ditawarkan oleh Evercoss. Sama seperti saudaranya, kamu juga ditawarkan akses YouTube gratis selama 1 Tahun.
Dengan harga jual yang sedikit lebih mahal, Evercoss Xtream 1 Pro ini membawa spesifikasi yang lebih baik tentunya. Membawa layar berukuran 5 inci, HP ini dibekali dengan RAM 1GB dengan ROM 8GB.
Kelebihan lain dari HP ini yaitu sudah dibekalinya fitur Face Unlock. Dengan adanya fitur Face Unlock, kamu tentu bisa membuka kunci layar dengan lebih praktis dan cepat. Secara keseluruhan, HP ini membawa spek yang cukup bersaing di kelasnya.
Lihat juga: Daftar HP Anak SMA
3. Evercoss M50A Max

- Layar: IPS LCD 5.0 Inches, 480 x 854 pixels
- CPU: Quad-core 1.3 GHz
- Memori Internal: 16GB, 2GB RAM
- Kamera Belakang: 8 MP + 2 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 7.0 (Nougat), 2450 mAh
Satu lagi nih, HP murah dari Evercoss yang layak untuk kamu pertimbangkan, dia adalah Evercoss M50A Max. HP ini juga menawarkan daya pikat berupa layanan akes YouTube gratis selama 1 tahun.
Namun perlu kamu tahu juga, HP dengan proteksi layar Kingkong Glass ini memiliki keistimewaan berupa perbekalan pemindai sidik jari, pemindai wajah, serta perbekalan kamera belakang ganda.
Bermodalkan kelebihan tersebut, Evercoss M50A Max ini tentu akan cukup bersaing dengan HP lain di kelasnya.
Lihat juga: Daftar HP Mahasiswa
4. Advan S50 Prime

- Layar: IPS LCD 5.0 Inches, 480 x 854 pixels
- Chipset: SC9850KL
- CPU: Quad-core 1.3 GHz
- Memori Internal: 16GB, 1GB RAM
- Kamera Belakang: 5 MP
- Kamera Depan: 2 MP
- OS & Baterai: Android 8.0 (Oreo), 2450 mAh
Advan S50 Prime menjadi HP pertama yang sudah dilengkapi dengan teknologi pemburu sinyal. Ketika sinyal kurang kuat, kamu bisa mengandalkan GlobalMe untuk menghubungkan sinyal terkuat di daerah itu.
Selain daya tarik tersebut, Advan S50 Prime ini juga memiliki daya tahan baterai yang cukup awet dengan kapasitas baterai 2450 mAh. HP anak SD ini juga sudah mengusung fitur Face ID untuk keamanannya.
Lihat juga: Daftar HP Pelajar
5. Advan Nasa

- Layar: IPS 5.2 Inches, 960 x 540 piksel
- Chipset: SC9832E
- GPU: A53 Mali 820
- Memori Internal: 16GB, 2GB RAM
- Kamera Belakang: 5 MP
- Kamera Depan: 2 MP
- OS & Baterai: Android 9.0 (Oreo), 2450 mAh
Rekomendasi HP anak SD berikutnya ini diduduki oleh Advan Nasa. HP ini hadir untuk para milenial yang memiliki hobi bersosial media. Dengan harga di bawah 1 juta, Advan Nasa menawarkan RAM 2GB dan sudah berjalan pada sistem operasi Android Pie.
Tersedia juga fitur pemindai wajah yang diklaim bisa mendeteksi titik-titik wajah dengan akurat. Sehingga, kamu bisa membuka kunci layar dengan lebih cepat nantinya. HP besutan Advan ini sendiri hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu biru, hitam, dan hijau.
Lihat juga: Daftar HP Murah
6. Advan i6C

- Layar: IPS LCD 5.5 Inches, 1440 x 720 pixels, 18:9 ratio
- Chipset: SC9863A
- Memori Internal: 32GB, 2GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 128GB
- Kamera Belakang: 8 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 8.0 (Oreo), 2450 mAh
Advan i6C siap bertarung dengan HP lain di kelasnya dengan berbagai hal yang menggiurkan. Spesifikasi, harga, serta fitur anti-maling menjadi nilai jual lebih dari HP ini.
Dengan adanya fitur Anti-Theft alias anti-maling, kamu bisa melacak ponsel jika hilang atau dicuri. Hebatnya lagi, kamu juga bisa mengetahui siapa yang mengambil dengan mengaktifkan kamera depan.
Selain fitur canggih tersebut, HP dengan dukungan Face ID ini juga sudah disertai dengan fitur duplikasi layar. Karenanya, layar pada Advan i6C bisa diduplikasikan ke smart TV atau proyektor.
Lihat juga: Daftar HP Terbaru
7. Xiaomi Redmi Go

- Layar: IPS LCD 5.0 inches, 720 x 1280 pixels
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 425 (28 nm)
- GPU: Adreno 308
- Memori Internal: 8 GB, 1 GB RAM
- Kamera Belakang: 8 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 8.1 Oreo (Go edition), 3000 mAh
Datang dengan tagline ‘Go Smart, Do More’, Redmi Go mampu menarik perhatian banyak orang berkat kombinasi harga murah dan banyak kelebihan yang dimilikinya. Meski harganya sangat terjangkau, Redmi Go membawa chipset yang cukp tangguh di kelas harganya dengan memakai Snapdragon 425.
HP murah dari Xiaomi ini menjalankan sistem operasi Android Go berbasis Android 8.1 (Oreo) yang merupakan versi lebih ringan dari Android pada umumnya. Dengan sistem operasi yang ringan, Redmi Go tetap punya performa yang lancar karena telah dioptimalkan oleh Android Go.
Lihat juga: Daftar HP Terlaris
8. Xiaomi Redmi 5A

- Layar: IPS LCD 5.0 inches, 720 x 1280 pixels
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 425
- GPU: Adreno 308
- Memori Internal: 16/32 GB, 2/3 GB RAM
- Kamera Belakang: 13 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 7.1.2 (Nougat), 3000 mAh
Meski sudah keluar seri teranyar, Redmi 5A masih cukup digandrungi hingga saat ini lantaran sudah begitu terjangkau harganya. Spek yang ditawarkannya juga cukup bersaing di kelasnya.
Perangkat ini dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 425 yang disokong oleh baterai berdaya 3000 mAh. Dengan spek tersebut, kamu bisa menggunakan HP ini untuk berbagai aktifitas harian.
Lihat juga: Daftar HP Terbaik
9. Advan Nasa Pro

- Layar: IPS LCD 6.08 Inches, 1520 x 720 pixels
- CPU: Unisoc SC9832E (28nm)
- GPU: Mali T820-MP1
- Memori Internal: 32GB 2GB RAM
- Kamera Belakang: 13 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 11, 3000 mAh
Advan Nasa Pro hadir dengan layar 6.08 inci yang sudah mengusung layar HD Plus. Tampilan yang jernih bisa kamu dapatkan pada layarnya. Untuk kamera depan dengan resolusi 5 MP yang dibawanya juga cukup apik untuk selfie, apalagi kamera depannya mendukung Face ID.
Dengan prosesor Quad-core 1.3 GHz, performanya juga didukung RAM 2GB dan internal memori 32GB. Untuk kebutuhan kamera belakangnya, tersedia lensa 13 MP yang sudah cukup baik untuk di upload ke Instagram.
Lihat juga: Daftar HP di Bawah 1 Juta
10. ASUS Zenfone Live L1

- Layar: IPS LCD 5.5 inches, 720 x 1440 pixels
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 425
- GPU: Adreno 308
- Memori Internal: 16/32 GB, 1/2 RAM
- Kamera Belakang: 13 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- OS & Baterai: Android 8.0 Oreo (Go edition), 3000 mAh
Saat perilisannya, Zenfone Live L1 dibanderol dengan harga 1 jutaan lebih. Kabar baiknya, kini kamu bisa mendapatkan HP kece dari Asus ini dengan harga di bawah 1 juta. HP ini sendiri hadir dengan layar 5.5 inci yang membawa aspek rasio 18:9.
Salah satu keunggulan dari Zenfone Live L1 adalah kemampuan kamera belakangnya yang memiliki kemampuan phase detection focus 0,3 detik. Karenanya, kamu bisa menangkap objek dengan cepat.
Zenfone Live L1 ini didukung oleh Triple Slot dengan kombinasi 2 SIM dan 1 SD Card. Untuk fitur keamanannya sendiri Asus sudah memberikan dukungan Face Unlock.
Lihat juga: Daftar Merk HP Terbaik Saat Ini
Penutup
Pilihan HP anak SD di atas bisa jadi pertimbangan kamu untuk membelikan sang anak, keponakan, dan sebagainya. Dengan harga jual yang terjangkau, deretan HP di atas tentunya sudah cukup baik.